Selasa, 06 Oktober 2009

Menggelar Acara Outing dengan Sukses

1. Biaya akomodasi, transportasi, dan makan biasanya mengambil porsi budget terbesar dalam alokasi biaya. Begitu juga dengan penginapan, tak ada salahnya menginap di losmen murah asalkan Anda nyaman. Jadi, usahakan mencari akomodasi yang tidak hanya memberi diskon, tetapi nyaman. Cari pula akomodasi yang menyediakan breakfast untuk mengurangi biaya makan.

2. Budget yang tersisa dapat dialokasikan untuk tur, transportasi darat, atau mengunjungi tempat rekreasi. Kalau bisa sediakan semacam klinik kesehatan untuk membantu seputar masalah kesehatan peserta. Jika Anda bepergian ke Bali misalnya, Anda bisa mendapat kesempatan untuk menaiki kapal Quicksilver. Selain jalan-jalan, Anda juga tidak pusing memikirkan aktivitas untuk dilakukan. Sebab, paket Quicksilver biasanya sudah meliputi kegiatan dan makan.

3. Pilihlah jasa travel yang memiliki reputasi baik dan terpercaya. Jadi, Anda tidak kelimpungan saat mengalami ‘sesuatu’ pada saat acara berlangsung. Pastikan juga untuk memakai jasa travel lokal. Dengan begitu, Anda bisa menggunakan mereka untuk dealing dengan transportasi lokal yang harganya terkadang tidak murah.

4. Tim survei sebaiknya hadir ke tempat outbound 1-2 hari sebelum hari H untuk memastikan akomodasi, restoran, transportasi. Selain itu, tim survei juga harus mengecek lokasi games jika lokasinya berpindah-pindah.

5. Walaupun tujuan utamanya kebersamaan, tidak ada salahnya jika Anda menyelipkan acara bebas bagi peserta. Apalagi, jika kegiatan ini dilakukan di kota lain. Sehingga, mereka memiliki kesempatan untuk berjalan-jalan sendiri.

http://talentaouting.multiply.com

Menggelar Acara Outing dengan Sukses Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar