Rabu, 24 Agustus 2011

Bikin Es Krim Sendiri Yuk!



Setelah jalan-jalan ke salah satu restoran es krim baltic yang terkenal itu, saatnya kita bikin es krim sendiri. Anda tidak perlu menggunakan Resep dan alat khusus pembuat es krim. Anda cukup menyiapkan bahan-bahan yang diperlukan sebagai berikut .



https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhYcTV8YE6wvPQpkUu8A8370jNJ6x-uz5MFX4V19xEj_lB7_fUe3SKDjbQEk_5h9RXSNzubrwXf8qo-uZq6UB9bIbCnC7hI01gxJjwz3gF9wRzKmtL8wZrV0aHFbwDAk-X0HSZE9SvVCUEF/s1600/es-krim-stroberi.jpg





Bahan-bahan

* Plastik

* ½ gelas susu

* 1 sdm gula

* ½ sdt vanili

* 6 sdm garam

* es batu



Cara pembuatan

1. Campur bahan yang terdiri dari susu, gula, dan vanili lalu blender, hingga benar-benar tercampur. Dan taruh dalam plastik yang berukuran kecil.

2. Siapkan es batu dan garam, taruh dalam satu plastik dengan ukuran besar. Setelah itu bahan yang ada diplastik ukuran kecil dimasukkan dalam plastik ukuran besar.

3. Pastikan kantong plastik yang berisi susu, gula, dan vanili terbungkus rapat, jika Anda merasa khawatir, Anda bisa tambahkan plastik agar tidak terjadi kebocoran. Setelah itu kocok dengan kedua tangan Anda, antara 10-15 kocokan, hingga tangan Anda merasakan es krim mulai tebal/beku.

4. Selanjutnya keluarkan plastik yang berisi es krim, jangan lupa untuk membersihkan sisi luar plastik dengan lap/kain, jika tidak es krim akan terasa lebih asin.

5. Tuang es krim dalam mangkuk atau piring, dan Anda pun bisa menambahkan semacam buah, roti, atau permen diatasnya.



Tips

Anda bisa membuat es krim dengan rasa berbeda seperti, coklat bubuk, kacang atau potongan buah-buahan yang menjadi kesukaan sikecil, misalnya strawberry, leci dll.



sumber:transsurabaya.com

Info Terkait: Es Krim - Es Cream

Bikin Es Krim Sendiri Yuk! Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar